Modifikasi/Alter Tabel di phpMyAdmin

Modifikasi tabel adalah mengubah atau mengedit kondisi tabel yang telah dibuat. Perubahan yang dimaksud bisa berkaitan dengan struktur tabel, misalnya menambah, menghapus field. Selain itu juga dapat digunakan mengubah jenis dari tipe filed pada suatu tabel.

Alter Table (Menambah field baru) :

  1. Disini saya akan menambahkan field jenis_kelamin pada tabel data_siswa. Jika Anda belum membaca tutorial membuat tabel data_siswa, Anda bisa melihatnya disini
  2. Seperti biasa buka http://localhost/phpmyadmin/
  3. Klik database sekolah lalu klik tabel data_siswa
  4. Saya akan menambahkan field jenis_kelamin dibawah field nama, caranya
    - di textbox Add ketik angka 1 (jumlah field yang ditambahkan)
    - karena kita menambahkan field dibawah field nama maka pilih/klik option After ubah select box nya nama. Jika Anda pilih/klik option At End of Table berarti Anda menambahkan field di akhir field dari tabel tersebut sedangkan jika Anda pilih/klik option At Beginning of Table berarti Anda menambahkan field di awal field dari tabel tersebut.
    -Kemudian klik go.
    Alter Table on phpMyAdmin
    Menambahkan field
  5. Isilah field tersebut sesuai dalam tabel di bawah ini.

    Field
    Type
    Keterangan
    jenis_kelamin
    varchar(20)
    Jenis kelamin siswa
  6. Alter Table on phpMyAdmin
    Form field
    Jika sudah klik save, maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.
    Alter Table on phpMyAdmin
    Berhasil menambahkan field jenis_kelamin


Alter Table (Mengganti nama field atau tipe data yang sudah ada pada suatu tabel) :

  1. Saya akan merubah field telp menjadi field email dengan tipe data varchar 30. Sorot baris field telp arahkan kursor ke tombol/button change sampai kursor berubah gambar hand(tangan). Kemudian klik tombol/button change tersebut, untuk lebih jelasnya perhatikan icon hand/tangan pada gambar dibawah ini.

    Alter Table on phpMyAdmin
    Mengklik button change pada baris field telp
  2. Pada form field, ubah field telp dan field type longtext menjadi field email dengan tipe data varchar(30), perhatikan gambar dibawah ini.
    Alter Table on phpMyAdmin
    Form field

    Jika sudah klik save, maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.

    Alter Table on phpMyAdmin
    Berhasil merubah nama field
Alter Table (Menghapus salah satu field yang sudah ada pada suatu tabel) :

Saya akan menghapus field email. Sorot baris field email arahkan kursor ke tombol/button drop sampai kursor berubah gambar hand(tangan). Kemudian klik tombol/button drop tersebut, untuk lebih jelasnya perhatikan icon hand/tangan pada gambar dibawah ini.
Alter Table on phpMyAdmin
Mengklik button drop pada baris field email
Ketika muncul message box/peringatan Drop email. Klik OK
Alter Table on phpMyAdmin
Message box Drop email

Sesudah Anda drop email, maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini.

Alter Table on phpMyAdmin
Berhasil menghapus field email

Tentang Kami

Langgan artikel Via Email

Langgan artikel Via Email

© 2011 - Tutorial blog dan belajar SEO blogger